Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Makan Berlebihan Selama Liburan? Ini Dampaknya

Bisnis.com, BANDUNG -- Ketika liburan Lebaran seperti ini, biasanya Anda melakukan 'balas dendam' dengan memakan apa saja setelah menjalani puasa hampir sebulan penuh.

Namun tahukah Anda? Perubahan selama sebulan saat menjalani puasa kemudian tiba-tiba cendrung makan berlebihan saat liburan seperti ini dapat menimbulkan masalah kesehatan tertentu?

Dikutip Boldsky, dampak seperti mual, gula darah naik dan sebagainya bisa menghantui Anda apabila makan secara berlebihan.

Di sini akan dijelaskan beberapa masalah kesehatan umum yang dihadapi apabila kita terlalu makan berlebihan. Berikut penjelasannya:

Masalah lambung
Salah satu masalah yang paling umum yang sering dilaporkan dari makan berlebih adalah masalah lambung dan perut kembung.

Ketika Anda terburu-buru untuk makan dengan porsi besar, Anda akhirnya berpotensi mengalami sakit perut sekitar satu jam atau lebih.

Mual
Bila Anda makan makanan sekaligus, maka makanannya akan lama dicerna. Apalagi saat Anda mengonsumsi makanan dengan kandungan minyaknya tinggi. Hal ini sering menyebabkan mual dan muntah.

Kurang energi
Bila Anda terlalu banyak makan, tekanan di perut Anda akan terlalu tinggi. Hal ini menyebabkan asam lambung mengalir kembali dan menyebabkan mulas.

Karena enzim pencernaan yang terbatas di perut, kelebihan makanan akan memakan waktu lebih lama untuk dicerna dan ini memperlambat proses pencernaan.

Kepenuhan makanan di perut akan menyebabkan rasa sakit dan ketidaknyamanan serta akan membuat Anda merasa lesu. Dengan demikian, Anda akan memiliki kekurangan energi.

Gula darah naik
Memakan segala jenis makanan apalagi yang berminyak, bisa memperburuk keadaan dan meningkatkan kadar gula darah dalam tubuh.

Oleh karena itu, untuk menghindari semua masalah kesehatan ini selama waktu libur, penting untuk berhati-hati dan membuat pilihan makanan sehat yang Anda makan.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Ilham Budhiman
Editor : Ajijah
Sumber : Boldsky
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper

Terpopuler