Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Ini Harapan Menperin Saat Tinjau Metro Kapsul

Menteri Perindustrian RI Airlangga Hartarto didampingi Wali Kota Bandung Ridwan Kamil (Emil) sempat meninjau purwarupa Metro Kapsul di Alun-alun Kota Bandung, Jum'at (7/4/17).
Wali Kota Bandung Ridwan Kamil bersama Menperin Airlangga saat berada di dalam Metro Kapsul/Istimewa
Wali Kota Bandung Ridwan Kamil bersama Menperin Airlangga saat berada di dalam Metro Kapsul/Istimewa

Bisnis.com, BANDUNG -- Menteri Perindustrian RI Airlangga Hartarto didampingi Wali Kota Bandung Ridwan Kamil (Emil) sempat meninjau purwarupa Metro Kapsul di Alun-alun Kota Bandung, Jum'at (7/4/17).

Dalam tinjauannya, Menperin mengatakan harapannya agar industri perkeretaapian dalam negeri cepat terdorong dengan diterapkannya Metro Kapsul di Kota Bandung.

"Saya harap dengan dimulainya proyek LRT (Light Rapid transit) di kota Bandung bisa mendorong industri perkeretaapian dalam negeri," katanya.

Selain itu Menperin menyatakan terkait kehadiran Metro Kapsul yang menurutnya akan sesuai bila diterapkan di kota metropolitan termasuk Bandung.

"Ini akan kita tingkatkan lagi dengan teknologi yang lebih sederhana. Beberapa kota metropolitan mungkin bisa afford yang lebih sederhana," ujarnya.

Sementara Wali Kota Bandung Ridwan Kamil (Emil) mengatakan kehadiran Metro kapsul di Kota Bandung diharapkan bisa memancing dari segi produksi sehingga akan menjadi industri yang membanggakan Indonesia.

"Mimpi saya di hadapan Pak Menteri kalau ini berhasil, ini karya anak bangsa kan yang harganya sepertiga dari cost LRT internasional sehingga bisa kita jadikan solusi yang murah di seluruh kota-kota metropolitan," ungkapnya.

Terkait Industrialisasinya dia berharap adanya bantuan dari Kemenperin. "Mungkin bisa dibantu Pak Menteri," tutupnya.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Ilham Budhiman
Editor : Ajijah

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper

Terpopuler