Bisnis.com, BANDUNG -- Badan Kepegawaian Daerah Kota Bandung (BKD) telah mengumumkan lelang jabatan di lingkungan Pemerintah Kota Bandung untuk posisi kedinasan dan badan.
Sekretaris Kota Bandung Yossi Irianto mengatakan, hasil dari nama-nama kandidat telah disampaikan ke Wali Kota Bandung Ridwan Kamil.
"Hari rabu kemarin sudah diinformasikan hasilnya ke Pak Wali dan sudah diumumkan ke publik, nantinya akan diwawancara langsung oleh Pak Wali," kata dia di DPRD Kota Bandung, Jum'at (3/3/17).
Setelah wawancara itu, kata dia, hasilnya bersifat final dan pada hari Senin atau Selasa depan akan diumumkan kembali hasilnya.
Selama lelang jabatan, lanjut yossi, antusiasnya sangat berbeda dari sebelumnya.
"Antusiasnya bagus open bidding nya. Nuansanya berbeda kan ada pakar budaya juga," katanya.
Diketahui beberapa jabatan yang dilelang adalah Kepala Dinas Kebudayaan dan Pariwisata, Kepala Dinas Kesehatan, Kepala Dinas Pemberdayaan Perempuan, Perlindungan Anak dan Pemberdayaan Masyarakat dan Kepala Badan Perencanaan Pembanguan Penelitian dan Pengembangan.