TOKYO--Honda sepertinya ingin bersaing dengan setelah Toyota Hilux sukses di bursa mobil segmen pikap adventure kabin ganda. Honda mengaku tengah menyiapkan rencana untuk terjun di segmen tersebut.
Direktur Operasional Honda Regional Asia Oceania, Hiroaki Abe mengatakan bursa mobil segmen pikap adventure kabin ganda saat ini kembali bergairah, khususnya untuk wilayah benua Asia dan Australia.
Oleh sebab itu, ungkapnya, Honda saat ini sedang menggodok strategi supaya mampu segera terjun di segmen tersebut. Ia juga mengaku sudah menyiapkan sebuah produk yang diyakini mudah diterima konsumen.
Dalam data yang ia beberkan, Abe menjelaskan segmen pikap kabin ganda yang terdiri dari tipe penggerak roda 4×2 dan 4×4 berkontribusi 15 persen dari total penjualan mobil di Australia. Abe mengaku hal tersebut cukup menjanjikan.
“Pasar pikap merupakan pasar yang menarik dan kami percaya bahwa kami harus melihatnya. Jika volumenya cukup untuk kami bersaing, kami akan mempertimbangkan kemungkinan tersebut,” ungkap Abe seperti dilansir laman Caradvice, Selasa (3/11/2015).
Akan tetapi Abe masih menutup rapat-rapat informasi mengenai produk terbaru Honda di segmen pikap itu.
Dikutip Solopos.com dari laman Paultan, segmen pikap kabin ganda bukanlah hal baru bagi Honda. Di Amerika Serikat, Honda memiliki produk bernama Ridgeline yang mengaspal sejak 2005-2014 dan bersaing dengan Chevrolet Colorado.
Diduga pikap Honda Ridegeline itulah yang akan diboyong Honda ke bursa mobil Asia dan Australia untuk menyaingi Toyota Hilux dan Ford Ranger dalam waktu dekat. Terlebih, saat ini juga beredar kabar bahwa Ridgeline tengah disegarkan dan diuji jalan.