Bisnis.com, ARAB SAUDI - Seorang pria Saudi menceraikan istrinya di hari perkawinan mereka setelah sang suami menerima foto palsu dan pesan-pesan cinta yang diduga ditujukan untuk pengantin wanitanya.
Keluarga pihak pengantin lelaki, yaitu bibinya, diketahui sengaja mengirimkan bukti-bukti tersebut untuk ponsel mempelai pria dengan harapan dia akan mencampakkan istrinya untuk kemudian bisa menikahi salah satu anaknya.
Akhirnya cukup terlambat untuk bisa menyelamatkan situasi perkawinan tersebut, karena mempelai wanita pun menolak untuk kembali ke mempelai pria.
"Setelah menerima foto-foto dan pesan tersebut, mempelai pria menceraikan mempelai wanitanya di hari perkawinan di hadapan keluarga dan tamu yang terkejut," tulis koran lokal Sada.
Peristiwa tersebut terjadi di sebuah daerah di bagian barat Jeddah, Arab Saudi.
"Setelah bibinya mengungkapkan kebenaran, mempelai pria meminta mertuanya untuk menikahkan kembali mempelai wanita, namun ditolak."