Bisnis.com, TANGSEL -- Satu lagi tempat kuliner di Ciputat Tangerang Selatan adalah Serabi Teras dan Serabi Bingung yang setiap hari ramai pengunjung.
Serabi Teras di Jl Juanda dekat International Sport Club Indonesia (ISCI) dan Serabi Bingung di Jl RE Martadinata dekat pasar sayur dan buah Ciputat.
Resto Serabi Teras yang menempati ruko berlantai dua di kawasan strategis Kampung Utan itu menyediakan live music yang melantunkan lagu-lalu pop Barat dan Indonesia, atau sesuai pesanan pengunjung.
Walaupun kue serabi sebagai icon menunya dengan banyak varian seperti serabi pandan, serabi kuah, serabi cokelat, dan serabi eskrim, tetapi juga menyediakan menu lain di antaranya kwetiaw, nasi goreng, cah kangkung, dan ayam goreng.
Sofia, pengunjung Serabi Teras, memuji masakan serabi yang enak dengan harga yang relatif terjangkau Rp9.000-Rp16.000 per porsi dan minuman aneka jus Rp10.000 per gelas.
“Kami bisa berlama-lama nyantai di sini menikmati serabi atau menu yang lain sambil mendengarkan live music,” katanya.
Mahasiswi perguruan tinggi swasta di Ciputat itu mengatakan tidak pernah sendirian datang ke Serabi Teras, minimal berdua dengan teman kampusnya.
Ferry, petugas di restoran Serabi Teras, mengungkapkan jumlah pengunjung meningkat tajam pada setiap akhir pekan yaitu Jumat malam Sabtu dan Sabtu malam Minggu.
Suasana yang hampir sama juga terlihat di Serabi Bingung di Jl RE Martadita Ciputat, yang menempati kios yang desain terbuka dengan tambahan atap dan kursi di bagian terasnya.
Hampir setiap malam warung Serabi Bingung dipadati pengunjung untuk menikmati varian kue serabi yang cukup kreatif dan inovatif, serta harganya relatif lebih murah Rp8.000-Rp15.000 per porsi.
Nia Aini, pelanggan Serabi Bingun dari daerah Bambu Apus, Ciputat mengatakan tidak bosan makan serabi di tempat itu, karena banyaknya varian yang ditawarkan, disamping suasana tempatnya ramai, bisa melihat proses memasak serabi dan itu sangat menyenangkan.
"Selain itu namanya juga unik, Serabi Bingung. Sepertinya pengunjung dibuat bingung untuk memilih mana dari sekian banyak varian kue serabi yang akan dipesan," ujarnya.