Bisnis.com, BANDUNG--Perayaan Hari Kasih Sayang atau yang dikenal Valentine Day pada 14 Februari kerap diwarnai dengan hal-hal berbau kasih sayang. Seperti maraknya pernak-pernik berwarna merah muda dari boneka hingga cokelat.
Menyadari kemungkinan adanya produk yang tidak patut menyusup di momen ini, Komisi Perlindungan Anak Indonesia (KPAI) memberikan himbauan.
Berikut isinya: Waspadai, Fenomena Jelang Valentine Day
Siapa saja yang menemukan minimarket yang menjual cokelat yang di-banded atau dipaket dengan kondom segera melapor pada Komnas Anak
Web: www.kpai.go.id
Telepon: 021-31901556
email pengaduan: [email protected]
Jadi bagi Anda yang menemukan paket cokelat seperti ini, dipersilahkan melapor.