Bisnis.com, ZURICH--Presiden Bank Sentral Swiss (Swiss National Bank/SNB) menyatakan pihaknya siap untuk menurunkan suku bunga acuan hingga negatif demi menggenjot perekonomian.
"Kami akan menekan suku bunga serendah mungkin, bahkan negatif, jika diperlukan. Semua instrumen yang tersedia akan digunakan," ujarnya, Sabtu (11/10).
Dia mengatakan pihaknya akan melakukan langkah drastis dalam waktu dekat guna tetap menopang perekonomian nasional dan menangkal dampak negatif dari lemahnya ekonomi kawasan.
Kebijakan suku bunga negatif bakal ditempuh bila ancaman deflasi tidak kunjung dapat ditangani.
Adapun, SNB menargetkan inflasi nasional hanya 0,1% pada 2014, naik jadi 0,2% tahun depan dan melompat 0,5% pada 2016. Sementara pertumbuhan ekonomi Swiss dipatok 1,5% tahun ini.
"Memang target inflasi sangat rendah. Meskipun ada perlemahan franc Swiss, inflasi tumbuh sangat lambat," ujarnya.