Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Lampu hotel di Bandung akan dimatikan sejam

BANDUNG (bisnis-jabar.com): Sejumlah hotel di Kota Bandung siap menggelar kampanye Earth Hour yang akan diselenggarakan pada 26 Maret 2011.

BANDUNG (bisnis-jabar.com): Sejumlah hotel di Kota Bandung siap menggelar kampanye Earth Hour yang akan diselenggarakan pada 26 Maret 2011. Dara Adisty, Marketing Communications Grand Hotel Preanger Bandung, menuturkan program tersebut dilaksanakan untuk membantu program penghematan listrik yang dicanangkan secara internasional. Pada pelaksanaan Earth Hour tahun ini, hotel tersebut mengajak seluruh tamu yang menginap untuk ikut berpartisipasi dengan mematikan lampu dan televisi di setiap kamar, meredupkan lampu di beberapa fasilitas umum, dan eksterior hotel. “Kegiatan tersebut juga menjadi salah satu program menuju eco hotel, salah satunya melakukan efisiensi penggunaan energi di lingkungan hotel,” katanya melalui rilis yang diterima bisnis-jabar.com hari ini. Ayu Lestari Losana, Public Relations Executive Aston Braga Hotel and Residence, menuturkan hotel tersebut juga peduli terhadap isu pemanasan global. Aston Braga, tuturnya, akan memadamkan lampu di area lobi dan Carios Lounge. Hal ini dilakukan sebagai simbolisasi dalam mendukung gerakan yang diadakan World Wide Wildlife Fund untuk mengurangi dampak pemanasan global. “Hotel kami juga selalu menggunakan produk yang ramah lingkungan. Pada setiap kamar hotel, listrik akan mati secara otomatis ketika ruangan tidak digunakan,” ujarnya. Public Relations Manager Hotel Holiday Inn Milla M Omarsaid mengemukakan pihaknya akan mematikan seluruh lampu penerangan di luar hotel selama satu jam, pukul 20.30—21.30 WIB. Dengan mematikan lampu luar hotel selama satu jam, tutur dia, diharapkan dapat  menghemat biaya listrik tiap bulannya dan mengurangi panas yang timbul akibat pemanasan global. “Sebelumnya, kami melakukan berbagai program go green, seperti penghematan energi dengan penggunaan lampu LED. Selain itu, hotel ini juga mengganti boiler dengan water heater ramah lingkungan,” jelasnya. (asm)


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Newswire
Editor : Newswire

Topik

Bisnis Indonesia Premium.

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Bisnis Indonesia Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper