Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Eiger Salurkan Puluhan Tas untuk Siswa Sekolah Terpencil di Puncak Pegunungan Jawa Barat

Pemberian bantuan tas tersebut menjadi bentuk dukungan Eiger kepada siswa MI Cangkuang di tengah kondisi miris dari bangunan tempat mereka menuntut ilmu.
Eiger Adventure menyalurkan puluhan tas sekolah kepada siswa sekolah Madrasah Ibtidaiyah Cangkuang, Kampung Langkob, Desa Bojongsalam, Kecamatan Rongga, Kabupaten Bandung Barat, Jawa Barat.
Eiger Adventure menyalurkan puluhan tas sekolah kepada siswa sekolah Madrasah Ibtidaiyah Cangkuang, Kampung Langkob, Desa Bojongsalam, Kecamatan Rongga, Kabupaten Bandung Barat, Jawa Barat.

Bisnis.com, BANDUNG — Eiger Adventure menyalurkan puluhan tas sekolah kepada siswa sekolah Madrasah Ibtidaiyah Cangkuang, Kampung Langkob, Desa Bojongsalam, Kecamatan Rongga, Kabupaten Bandung Barat, Jawa Barat. 

CSR Officer PT Eigerindo MPI Ebenhard Ekaputra mengatakan pihaknya mendapatkan informasi awal terkait kondisi MI Cangkuang yang tak layak dan memprihatinkan di MI yang berada di wilayah terpencil pegunungan Selatan Bandung itu.

“Kami datang membawa paket berisi kurang lebih 70 tas Eiger untuk siswa dan 7 tas lainnya untuk guru juga kepala sekolah di lokasi terpencil ini,” kata dia dalam keterangan pers yang diterima Bisnis, baru-baru ini.

Pemberian bantuan tas tersebut juga menjadi bentuk dukungan dan motivasi kepada siswa MI Cangkuang di tengah kondisi miris dari bangunan tempat mereka menuntut ilmu.

“Informasi yang kami dapatkan bangunan sekolahnya hampir ambruk. Kami tidak menyangka masih ada bangunan sekolah yang kondisinya tak layak, namun semangat siswanya tak luntur untuk terus belajar. Apalagi lokasinya masih temasuk dalam wilayah Kabupaten Bandung Barat, meskipun berada di ujung pelosok, berbatasan dengan Cianjur, di area pegunungan yang terpencil,” jelasnya.

Ebenhard berharap, kedatangan Eiger Adventure ke sekolah ini bakal jadi pembuka jalan kebaikan bagi pihak lain yang ingin menengok langsung kondisi MI Cangkuang.

"Bantuan yang diantar Eiger ke sini memang tidak berhubungan dengan infrastruktur sekolah seperti kondisi kelas dan bangunan. Tetapi mudah-mudahan dengan datangnya kami ke sini, membuka jalan bagi pihak lain untuk sambung lagi kebaikannya sampai sini," ujar dia. 

Sementara itu, Kepala Sekolah MI Cangkuang Asep Surahman mengapresiasi bantuan yang diberikan Eiger Adventure.

“Sejak tahun 2000 sampai 2024, memang sekolah ini dikucilkan, belum ada bantuan. Sekarang alhamdulillah ada kiriman tas Eiger. Anak-anak ini bisa menggunakan tas bagus seperti di daerah-daerah perkotaan,” kata Asep.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Dinda Wulandari
Editor : Ajijah

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper