Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Inflasi Jabar pada 2023 2,48%, Lebih Rendah dari Nasional

Inflasi Jawa Barat secara y-o-y pada 2023 mencapai 2,48%, jauh lebih rendah daripada angka inflasi nasional 2,61%.
Ilustrasi/Bisnis
Ilustrasi/Bisnis

Bisnis.com, SUMEDANG - Inflasi Jawa Barat secara y-o-y pada 2023 mencapai 2,48%, jauh lebih rendah daripada angka inflasi nasional 2,61%.

Kepala Badan Pusat Statistik (BPS) Jawa Barat Masudijono mengatakan dari gabungan tujuh kota di Jawa Barat inflasi tertinggi terjadi di Kota Bogor sebesar 3,36% dan terendah terjadi di Kota Bandung sebesar 0,63%.

"Perkembangan inflasi Desember tahun 2023 secara year on year pada posisi bulan Desember ini sama dengan years to date jadi posisi inflasi secara tahunan untuk Jawa Barat mencapai 2,48%," ungkap dia dalam rilis bulanan BPS secara daring, Selasa (2/1/2024). 

Menurut dia, inflasi di Jawa Barat terjadi karena adanya kenaikan harga yang ditunjukkan oleh naiknya hampir seluruh indeks kelompok pengeluaran.

Beberapa di antaranya adalah kelompok makanan, minuman dan tembakau sebesar 6,47%, kelompok pakaian dan alas kaki sebesar 2,08%, kelompok perlengkapan, peralatan dan pemeliharaan rutin rumah tangga sebesar 0,94%, kelompok kesehatan sebesar 2,57%. 

Kemudian kelompok transportasi sebesar 0,50 %; kelompok informasi, komunikasi dan jasa keuangan sebesar 0,24%; kelompok rekreasi, olahraga dan budaya sebesar 3,43%; kelompok pendidikan sebesar 1,96 %; kelompok penyediaan makanan dan minuman/restoran sebesar 3,03%; dan kelompok perawatan pribadi dan jasa lainnya sebesar 4,26%. 

Sementara kelompok perumahan, air, listrik, dan bahan bakar rumah tangga menjadi penyeimbang atau deflasi sebesar 0,49%.

Sementara itu, secara month to month (m-to-m) Desember 2023 mengalami inflasi sebesar 0,37%. Inflasi m-to-m tertinggi terjadi di Kota Bekasi sebesar 0,54%. Sementara inflasi m-to-m terendah terjadi di Kota Sukabumi sebesar 0,19%.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Penulis : Dea Andriyawan
Editor : Ajijah

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper

Terpopuler