Bisnis.com, BANDUNG - Pegadaian Kanwil X Jawa Barat bersama Noah berhasil menghibur sekaligus mengajak masyarakat khususnya Generasi Milenial untuk berinvestasi emas, melalui konser musik yang berlangsung di Eldorado Bandung, Sabtu (16/9/2023).
The Great Journey of NOAH yang disponsori Pegadaian merupakan konser spesial bagi Ariel, Lukman dan David untuk merayakan Ultah Noah ke-11 berkancah di industri musik Indonesia.
RCEO PT Pegadaian Kanwil X Kanwil Jawa Barat Muh. Ariyadi Purwanto mengatakan pihaknya bangga karena bisa mendukung dan mensponsori konser Noah dengan visualisasi luar angkasa ini yang ditonton sekitar 4.000 orang penggemar.
Menurutnya, Noah selalu punya sentuhan rasa baru mengikuti generasi terkini. Bukan hanya generasi senior tapi juga anak muda masa kini. Hal ini dibuktikan dari Sahabat Noah yang menonton didominasi anak muda.
"Musik Noah memang asik mampu menjangkau semua kalangan dan generasi. Pegadaian Kanwil X Jawa Barat bangga sudah menjadi sponsor konser The Great Journey of Noah di Bandung," ujarnya, Senin (17/9/2023).
Ariyadi mengatakan Pegadaian hadir di konser Noah bertajuk "Beyond Dream" untuk mengajak generasi muda menata masa depan dengan cara bekerja keras, kreatif, inovatif, dan juga memulai berinvestasi.
Baca Juga
Pegadaian Kanwil X Jawa Barat juga mengkampanyekan kepada Generasi Milenial untuk berinvestasi emas serta mensosialisasikan produk Pegadaian lainnya tidak hanya layanan gadai saja.
"Seperti lirik lagu Noah, mari menggapai mimpi yang sempurna dengan merencanakan masa depan bersama pegadaian melalui investasi emas di Pegadaian," kata Ariyadi.
Dalam konser Noah ini, pihaknya juga mengajak karyawan dan agen Pegadaian pemasaran produk cicil emas terbaik dalam program NOAH (Naikin Omsetnya, Angkut Hadiahnya). (K67)