Bisnis.com, BANDUNG-- Gelaran Pasar Kreatif 2023 yang digelar di tujuh mal di Kota Bandung mencatatkan omzet Rp9,3 miliar.
Kepala Dinas Perdagangan dan Perindustrian Kota Bandung Elly Wasliah, Kamis (24/8/2023) mengatakan capaian tersebut meningkat dibandingkan dengan capaian di gelaran yang sama pada 2022 yakni mencapai Rp8,2 miliar.
"Tahun kemarin mencapai Rp8,2 miliar, jadi ada kenaikan Rp1,1 miliar pada tahun ini," ungkapnya.
Pada gelaran tersebut, masing-masing pelaku usaha mendapatkan bagian untuk menjajarkan produknya selama 10 hari di tiap mal. Terdapat 300 pelaku usaha yang memeriahkan Pasar Krearif 2023.
"Masing-masing peserta ikut pameran itu 10 hari. Ada 300 pelaku usaha, mulai fesyen, kraft serta makan minuman dalam kemasan," ungkapnya.
Untuk itu, Elly mengucapkan terima kasih kepada para pelaku usaha hingga penyedia tempat, juga dukungan Dekranasda Kota Bandung dan Asosiasi Pengelola Pusat Belanja indonesia (APPBI) Jawa Barat.
Baca Juga
"Terima kasih atas dukungannya selama ini, membantu para UMKM di Kota Bandung untuk naik kelas," tuturnya.
Sebelumnya, Elly mengungkapkan bahwa tahun ini terdapat wajah baru para pelaku usaha yang mengikuti Pasar Kreatif.
"Kurang lebih 40-50 persen wajah baru yang mengikuti Pasar Kreatif. Ini masuk tahun ke- 4," ujar Elly.