Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

H-1 Lebaran, Pengunjung Mal Kings Membeludak

Dalam video yang viral di Twitter pada Rabu (12/5/2021) siang, nampak warga berkerumun memanjang jalur antrean untuk memasuki area perbelanjaan Kings yang berdekatan dengan Alun-alun Kota Bandung tersebut.
Antrean warga untuk memasuki area mal Kings Shopping Centre, Kota Bandung/Twitter
Antrean warga untuk memasuki area mal Kings Shopping Centre, Kota Bandung/Twitter

Bisnis.com, BANDUNG - Antrean pengunjung mal nampak membeludak di kawasan perbelanjaan Kings Shopping Centre, Kota Bandung, sehari menjelang Idulfitri.

Dalam video yang viral di Twitter pada Rabu (12/5/2021) siang, nampak warga berkerumun memanjang jalur antrean untuk memasuki area perbelanjaan Kings yang berdekatan dengan Alun-alun Kota Bandung tersebut.

"Bandung...apa kabar? Repot kalau mudik dilarang, tp mal dibuka lebar. Semoga tidak muncul kluster2 baru dan kita terhindar dari tsunami Covid-19," tulis netizen akun Twitter @aik_arif, Rabu (12/5/2021).

Padahal sehari sebelumnya, Senin (11/5/2021), pihak Pemerintah Kota Bandung sudah meningkatkan pengawasan di mal dan pusat perbelanjaan. Hal ini untuk mengantisipasi aktivitas kunjungan yang diprediksi meningkat bahkan sampai setelah lebaran.

Kepala Dinas Perdagangan dan Perindustrian (Disdagin) Kota Bandung Elly Wasliah mengatakan pihaknya menambah petugas untuk mengawasi mal dan pusat perbelanjaan hingga H+3 Idulfitri 1442 Hijriah.

“Kami terjunkan semua petugas yang ada, yaitu 72 orang petugas di beberapa mal yang potensi kunjungan tinggi. Kami harus waspada sampai setelah lebaran. Apalagi warga Kota Bandung tidak boleh mudik, artinya sebagian besar ada di Kota Bandung,” ucap Elly.

Selain itu, Elly juga sudah menggandeng Dinas Kesehatan (Dinkes) Kota Bandung untuk ikut menerjunkan petugasnya ke lapangan.

“Mulai Selasa (11/5/2021) ada tenaga kesehatan yang siaga di 9 mal dan 1 ritel,” ungkapnya.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Ajijah
Editor : Ajijah
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper