Aktivitas Pendakian Gunung Ciremai Ditutup Selama Ramadan

Aktivitas wisata pendakian di Taman Nasional Gunung Ciremai (TNGC), Jawa Barat, ditutup sementara selama bulan Ramadan tahun ini.
Sejumlah pendaki tengah bersiap-siap di pintu masuk Jalur Palutungan, Kecamatan Cigugur, Kabupaten Kuningan./Bisnis-Hakim Baihaki
Sejumlah pendaki tengah bersiap-siap di pintu masuk Jalur Palutungan, Kecamatan Cigugur, Kabupaten Kuningan./Bisnis-Hakim Baihaki

Bisnis.com, KUNINGAN - Aktivitas wisata pendakian di Taman Nasional Gunung Ciremai (TNGC), Jawa Barat, ditutup sementara selama bulan Ramadan tahun ini.

Humas Balai TNGC, Agus Yudantara mengatakan, penutupan tersebut berlaku mulai 13 April 2021 sampai 12 Mei 2021. Hal itu dilakukan karena akan ada upaya pemeliharaan jalur pendakian dan pemulihan ekosistem.

Agus menyebutkan, penutupan jalur tersebut biasa dilakukan pada bulan Ramadan, lantaran minat masyarakat melakukan olahraga itu sangat berkurang dan kembali ramai setelah Ramadan.

Bulan Ramadan ini, selalu dimanfaatkan tim untuk memperbaiki jalur pendakian, mulai dari pemasangan kembali papan arah jalur pendakian atau memperbaiki jalur rusak.

"Aktivitas pendakian akan kembali dibuka 13 Mei 2021," kata Kuswandono di Kabupaten Kuningan, Senin (12/4/2021).

Bagi masyarakat yang akan melakukan pendakian setelah Bulan Ramadan, tidak perlu khawatir, lantaran booking secara online bisa dilakukan setiap harinya mulai pukul 08.00 hingga 16.00 WIB.

Untuk informasi lebih lanjut, masyarakat nantinya bisa menghubungi nomor admin di 081313504335 atau mengunjungi langsung situs resmi Balai TNGC.

Gunung Ciremai merupakan gunung berapi yang berada di Kabupaten Kuningan dan Kabupaten Majalengka.Posisi geografis puncaknya terletak pada 6° 53' 30" LS dan 108° 24' 00" BT.

Memiliki ketinggian 3.078 meter di atas permukaan laut (mdpl), gunung tersebut merupakan yang tertinggi di Jawa Barat. (K45)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Penulis : Hakim Baihaqi
Editor : Ajijah

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper