Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

ASN Kuningan Gelar Pesta Perpisahan Saat Covid-19, Ridwan Kamil Layangkan Teguran

Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil bereaksi pada acara pesta perpisahan yang digelar Aparatur Sipil Negara (ASN) di Kabupaten Kuningan yang ramai menjadi perbincangan netizen karena digelar di tengah pandemi Covid-19 dan kebijakan Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB).
Gubernur Jabar Ridwan Kamil
Gubernur Jabar Ridwan Kamil

Bisnis.com, BANDUNG - Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil bereaksi pada acara pesta perpisahan yang digelar Aparatur Sipil Negara (ASN) di Kabupaten Kuningan yang ramai menjadi perbincangan netizen karena digelar di tengah pandemi Covid-19 dan kebijakan Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB).

Ridwan Kamil mengatakan pihaknya sudah meiminta ASN lebih disiplin dan menahan diri untuk tidak menggelar acara yang bisa membuat kerumunan dan mengabaikan protokol kesehatan.

“Kemarin ada kasus di Kuningan ada acara, apapun alasannya tindakan spontanitasnya saya kira kurang pas untuk dilakukan di saat ini, maka TNI Polri dan ASN agar menahan diri untuk tidak melakukan kegiatan yang tidak sesuai dengan protokol kesehatan apapun judulnya dan isinya,” katanyaGedung Sate, Kota Bandung, Senin (8/6/2020).

Dari informasi yang berhasil dihimpun, sebuah video beredar luas di media sosial memperlihatkan sejumlah pejabat pemerintahan menghadiri sebuah pesta hajatan. Hal ini menuai polemik dan kritik dari netizen.

Berdasarkan keterangan dalam video yang dihadiri undangan berseragam ASN, tercantum informasi bahwa acara tersebut adalah diselenggarakan dalam rangka perpisahan seorang camat.

Bupati Kuningan Acep Purnama melalui media sosial menjelaskan bahwa ia tidak mengetahui adanya acara perpisahan itu. Meski demikian, ia mengaku telah menugaskan tim dari Pelaksana Harian Crisis Center untuk membubarkan acara tersebut.

Ridwan Kamil mengatakan permintaan ini merupakan juga teguran bagi ASN di Kuningan yang terlibat dalam acara tersebut. "Itu saya kira teguran untuk ASN di sana," katanya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Editor : Ajijah
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper