Bisnis.com, BANDUNG - Wali Kota Bandung Ridwan Kamil ternyata lebih cepat meninggalkan rumah dinas wali kota di Pendopo Kota Bandung seiring dengan keikutsertaannya di Pilgub Jabar 2018, Sabtu (20/1). Sebelumnya, dia akan mulai pindah pada hari Minggu ini.
Pria yang kerap disapa Emil ini mengatakan, masa cuti yang ia ambil sebenarnya berlaku pada 12 Februari mendatang. Namun, dia memilih cepat meninggalkan Pendopo karena akan pergi umrah sebelum memasuki masa cuti.
"Kami izin umrah hari Rabu, mau berserah diri menguatkan moril, jadi pulangnya tidak terlalu mepet," katanya.
Ketika meninggalkan Pendopo, Emil mengatakan segala sesuatu yang berhubungan dengan dinas ditanggalkan. Dia hanya membawa barang-barang pribadi tanpa membawa barang milik negara.
"Kita menyerahkan aset negara, saya sebagai pejabat negara ingin memberikan contoh bahwa sesuai peraturan kita serahkan fasilitas negara yang berhubungan dengan jabatan," ujarnya.
Selama masa cuti untuk Pilkada, Emil akan ngontrak di kawasan Cipaganti. Dia telah menyewa dua unit rumah yang masing-masing digunakan sebagai tempat tinggal dan posko pemenangan.