Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Indramayu Bidik Predikat Kabupaten Sehat Swasti Saba Wistara

Pemerintah Daerah (Pemda) Kabupaten Indramayu Jawa Barat membidik predikat Kabupaten Sehat Sasti Saba Wistara pada 2017. Untuk meraih predikat tersebut kondisi Kabupaten Indramayu harus memenuhi beberapa tatanan seperti kondisi daerah yang bersih, nyaman, aman dan sehat.
Ilustrasi/Bisnis
Ilustrasi/Bisnis

Bisnis.com, INDRAMAYU—Pemerintah Daerah (Pemda) Kabupaten Indramayu Jawa Barat membidik predikat Kabupaten Sehat Sasti Saba Wistara pada 2017. Untuk meraih predikat tersebut kondisi Kabupaten Indramayu harus memenuhi beberapa tatanan seperti kondisi daerah yang bersih, nyaman, aman dan sehat.

Sebelumnya, Kabupaten Indramayu pernah meraih predikat Kabupaten Sehat Swasti Saba Padapa dan Swasti Saba Wiwerda, maka dari itu untuk tahun ini diharapkan mampu menyabet predikat Kabupaten Sehat Swasti Saba Wistara.

Bupati Indramayu, Ana Sopanah mengatakan ketika meraih predikat Kabupaten Sehat Swasti Saba Padapa pada 2013, Indramayu baru mampu mencapai dua tatanan yaitu tatanan permukiman sarana dan prasarana sehat serta tatanan kehidupan masyarakat sehat mandiri.

“Agar meraih predikat Sehat Swasti Saba Wistara harus terwujud 6 tatanan dari total 9 tatanan,” katanya, Rabu (18/10/2017).

Ana mengungkapkan keenam tatanan yang harus terwujud untuk meraih Kabupaten Sehat Sasti Saba Wistara adalah tatanan permukiman sarana dan prasarana sehat, tatanan kehidupan masyarakat sehat mandiri, serta tatanan industri dan perkantoran sehat, tatanan ketahanan pangan dan gizi, tatanan ketahanan pariwisata sehat serta tatanan ketahanan hutan sehat.

“Untuk mewujudkan kesembilan tatanan memang masing cukup sulit, maka dari itu kami targetkan enam tatanan terlebih dulu,” ujarnya.

Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Indramayu, Deden Bonni Koswara menyebutkan, beberapa lokasi yang dijadikan tempat penilaian Swasti Saba Wistara yaitu Kantor Dinas Kebudayaan dan Pariwisata dan Puskesmas Terisi untuk perkantoran sehat, serta Hutan Mangrove untuk Hutan Sehat.

Sedangkan untuk industri sehat yakni Asset 3 Mundu, untuk pemukiman sarana dan prasarana sehat ada di Desa Majasari, SMAN 1 Sindang dan TPA Pecuk, serta pariwisata sehat yakni Pantai Tirtamaya. Kemudian untuk masyarakat sehat mandiri yakni Desa Cadangpinggan dan Desa Gedangan. Sedangkan untuk Ketahanan Pangan yakni Desa Mundakjaya.

‘Dengan kerja bersama kami optimistis bisa meraih Indramayu Kabupaten Sehat Swasti Saba Wistara,’’ kata Deden. (k3)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Penulis : Maman Abdurahman
Editor : Ajijah

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper