Bisnis.com, BANDUNG -- Terlalu banyak mengonsumsi gula bukan hanya memperburuk bagi penderita diabetes, namun menurut peneliti mengonsumsi banyak gula tidak baik bagi penderita kanker.
Penelitian yang dilakukan oleh Vlaams voor Biotechnologie (VIB), Katholieke Universiteit Leuven (KU Leuven) dan Vrije Universiteit Brussel (VUB) di Belgia itu menemukan bahwa gula mampu membangunkan dan merangsang sel kanker sehingga membuatnya jadi lebih agresif untuk tumbuh.
"Penelitian kami mengungkapkan bagaimana konsumsi gula secara aktif mampu membuat sel kanker jadi lebih hiperaktif dan menstimulasi perkembangan dan pertumbuhan kanker," kata Johan Thevelein dari VIB-KU Leuven dilansir Boldsky.
Meski belum dijelaskan secara detail, namun zat gula dinilai sebagai makanan bagi sel kanker sehingga bisa bertumbuh secara subur. Selain bahaya tersebut, penelitian yang dipublikasikan di jurnal Nature Communications ini menemukan bahwa konsumsi gula berlebih mampu membuat hati berlemak.
Tapi sejauh ini, belum jelas apakah efeknya hanya kepada kanker. Sementara penelitian sebelumnya tentang metabolisme sel kanker difokuskan pada pemetaan keanehan metabolisme, penelitian ini menjelaskan hubungan antara penyimpangan metabolik dan potensi onkogenik pada sel kanker.
"Ini bisa menjelaskan korelasi antara kekuatan efek gula dan agresivitas tumor. Hubungan antara gula dan kanker ini memiliki konsekuensi," kata Thevelein. "Hasil kami memberikan dasar untuk penelitian masa depan di domain ini, yang sekarang dapat dilakukan dengan fokus yang jauh lebih tepat dan relevan," katanya.