Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rain dan Kim Tae Hee Menikah Bulan Depan

Penyanyi sekaligus aktor asal Korea Selatan, Rain akhirnya mengumumkan rencana pernikahannya dengan aktris Kim Tae Hee, setelah selama empat tahun menjalin kasih.
Rain dan Kim Tae Hee/Allkpop
Rain dan Kim Tae Hee/Allkpop

Bisnis.com, SEOUL - Penyanyi  sekaligus aktor asal Korea Selatan, Rain akhirnya mengumumkan rencana pernikahannya dengan aktris Kim Tae Hee, setelah selama empat tahun menjalin kasih. 

"Aku akan menjadi suami dan pria yang baik dan seorang kepala keluarga," kata Rain dalam akun Instagramnya, Selasa (17/1/2017) pagi. 

Rain pun memuji kekasihnya itu, yang selalu menemaninya di masa-masa sulit dan senang. 

"Dia selalu berada di sampingku kala aku mengalami masa sulit atau senang, serta menunjukkan kasih sayangnya dalam berbagai cara," tutur penyanyi bernama lengkap Jeong Ji-hoon itu. 

Hanya saja, Rain belum mengungkapkan waktu pasti pernikahannya. Dia  hanya mengatakan akan melangsungkan pernikahan dalam cara yang sangat tenang dan suci di tengah suasana nasional yang tidak stabil dan ekonomi yang sulit.

Rain (35) dan Tae Hee (37) dipertemukan saat keduanya terlibat dalam sebuah iklan televisi pada 2011. Mereka akhirnya mengumumkan resmi menjalin hubungan pada 2012 lalu, demikian seperti dilansir kantor berita Yonhap. 

Berdasarkan rumor yang beredar, seperti ditulis Soompi, keduanya akan menikah pada 19 Februari mendatang.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Newswire
Editor : Ajijah
Sumber : Antara
Bisnis Indonesia Premium.

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Bisnis Indonesia Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro