[caption id="attachment_402811" align="alignleft" width="300"] bisnis-jabar[/caption] Bisnis-jabar.com, CIREBON--Bagi Anda yang berada di Daerah Cirebon dan suka dengan buah-buahan segar, kiranya perlu mengunjungi Jalan Pangeran Cakrabuana di Kabupaten Cirebon Jawa Barat. Pasalnya di sepanjang Jalan Pangeran Cakrabuana Cirebon kini mulai banyak penjual aneka buah-buahan segar musiman seperti nangka, jambu air dan bengkoang. Salah satu penjual buah-buahan di Jalan Pangeran Cakrabuana Kabupaten Cirebon Marni (37) mengatakan buah-buahan yang tersedia di sepanjang jalan tersebut kondisinya segar karena baru dipetik oleh pemiliknya. Dia menuturkan ketersediaan buah segar di ruas jalan yang menuju arah Komplek Pemkab Cirebon tersebut mengikuti musim buah (musiman). “Kalau sekarang sedang musim nangka, bengkoang dan jambu air, sedangkan yang lainnya seperti pepaya mulai jarang dijual,” katanya, Jumat (13/9/2013). Marni mengungkapkan buah-buahan yang dijual di sepanjang Jalan Pangeran Cakrabuana Cirebon berasal dari daerah sekitar Cirebon seperti Kabupaten Kuningan, Majalengka, Indramayu dan Kabupaten Cirebon. “Asli produk lokal, karena yang menjual buah-buahan impor rata-rata mereka yang memiliki modal besar,” ujarnya. (k3/k29)
Suka Buah Segar? Nih, Ada Sentranya di Jalan Pangeran Cakrabuana Cirebon
[caption id=attachment_402811 align=alignleft width=300] bisnis-jabar[/caption]
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel
Penulis : Maman Abdurahman
Editor : Maman Abdurahman
Topik
Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Bisnis Indonesia Premium.
Artikel Terkait
Berita Lainnya
Berita Terbaru

16 jam yang lalu
Warga Garut Tolak Rencana Reaktivasi Jalur KA Cikajang-Garut

17 jam yang lalu
Koperasi Merah Putih Prabowo Siap Tumbuh di 10 Desa Cirebon

18 jam yang lalu
PLTB Masuk Cirebon, Pemda Siapkan Strategi Sosial-Ekonomi
18 jam yang lalu
Harga Gabah di Cirebon Masih di Bawah HPP, Petani Menjerit
Terpopuler
# Hot Topic
Rekomendasi Kami
Foto
