BANDUNG (bisnis-jabar.com) : Sejumlah ruas jalan di Kota Bandung sejak siang hingga petang tadi mengalami kemacetan cukup parah karena adanya sejumlah ruas jalan yang diblokir untuk kepentingan Braga Festival serta perbaikan jalan di sejumalh titik. Kasat Lantas Polrestabes Bandung AKBP Sambodo Purnomo mengatakan kemacetan tersebut dipicu oleh pelaksanaan pembukaan Braga Festival dan perbaikan sejumlah jalan di Kota Bandung. “Kemacetan hampir terjadi di semua ruas jalan di Kota Bandung, dan makin malam, kemacetan sepertinya akan lebih parah,” kata Sambodo. Adanya pelaksanaan Braga Festival yang memblokir seluruh kawasan Braga, membuat kamectan menjalar ke beberapa Jalan di sekitarnya seperti Jalan Veteran, Jalan Naripan, hingga sepanjang Jalan Asia-Afrika. Kemacetan terjadi akibat pelaksanaan sejumlah kegiatan seperti, Braga Festival yang dipusatkan di Jalan Barga, sehingga ruas jalan ini terpaksa ditutup, dan diperparah dengan perbaikan jalan di sejumlah titik. Dia menjelaskan kemacetan terjadi Bojong Soang karena ada perbaikan jalan, Asia Afrika macet karena Braga Festival, Jalan Sunda, Jalan Pahlawan, Jalan Buahbatu dan Kawasan Pasteur juga sangat pasat, karena menjelang akhir pekan. “Kami telah berupaya keras untuk mengatasi kemacetan tersebut, namun upaya tersebut tidak efektif karena kami seperti bekerja sendiri untuk mengatasi masalah tersebut,” keluh Sambodo. Selain itu, sejumlah lampu merah yang tidak berfungsi di Kota Bandung menjadi salah satu penyebab kemacetan, seperti lampu merah yang terletak di perempatan Jalan Riau-Lombok dan Jalan Lombok-Aceh. Hingga pukul 18.00 WIB petang tadi, sejumlah titik di Kota Bandung yang masih dihinggap kemacetan antara lain sepanjang Jalan Asia Afrika, Jalan LRE Martadinata, Jalan Ir. H. Djuanda, Jalan Djunjunan. (fsi)
Braga Festival dibuka, Bandung dihinggapi kemacetan
BANDUNG (bisnis-jabar.com) : Sejumlah ruas jalan di Kota Bandung sejak siang hingga petang tadi mengalami kemacetan cukup parah karena adanya sejumlah ruas jalan yang diblokir untuk kepentingan Braga Festival serta perbaikan jalan di sejumalh titik.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel
Topik
Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Bisnis Indonesia Premium.
Artikel Terkait
Berita Lainnya
Berita Terbaru

17 jam yang lalu
Dedi Mulyadi Pastikan Sudah Lunasi Tunggakan Pajak Lexus

1 hari yang lalu
CKJT Kejar Pembebasan Lahan Proyek Tol Kertajati-Indramayu

1 hari yang lalu
Warga Garut Tolak Rencana Reaktivasi Jalur KA Cikajang-Garut

1 hari yang lalu
Koperasi Merah Putih Prabowo Siap Tumbuh di 10 Desa Cirebon

1 hari yang lalu
PLTB Masuk Cirebon, Pemda Siapkan Strategi Sosial-Ekonomi
# Hot Topic
Rekomendasi Kami
Foto
