Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Kasus Ginjal Akut pada Anak di Kabupaten Cirebon Diklaim Masih Nihil

Sampai saat ini belum ada temuan kasus gangguan ginjal akut progresif atipikal/acute kidney injury (AKI) pada anak di Kabupaten Cirebon.
Ginjal/thekidneysolution.com
Ginjal/thekidneysolution.com

Bisnis.com, CIREBON - Dinas Kesehatan (Dinkes) Kabupaten Cirebon memastikan sampai saat ini belum ada temuan kasus gangguan ginjal akut progresif atipikal/acute kidney injury (AKI) pada anak, utamanya di bawah usia 5 tahun di Kabupaten Cirebon.

“Belum ada laporan dari rumah sakit atau tempat pelayanan kesehatan lainnya,” kata Kepala Dinkes Kabupaten Cirebon Neneng Hasanah saat dihubungi via sambungan telepon oleh Bisnis.com, Senin (24/10/2022).

Neneng mengatakan, terkait pencegah gangguan ginjal akut progresif, pihaknya mulai melarang sementara unit pelayanan kesehatan hingga apotek tidak menjual obat sirop.

Menurut Neneng, hal tersebut berdasarkan Surat Edaran (SE) Nomor SR.01.05/III/3461/2022 tentang Kewajiban Penyelidikan Epidemiologi dan Pelaporan Kasus Gangguan Ginjal Akut Atipikal yang ditandatangani oleh Plt Direktur Jenderal Pelayanan Kesehatan Murti Utami.

“Kepada layanan kesehatan milik pemerintah juga sudah kami imbau jangan memberikan obat sirop,” kata Neneng.

Kementerian Kesehatan mendeteksi kandungan tiga zat kimia berbahaya dalam tubuh seorang balita yang menjadi pasien gagal ginjal akut progresif atipikal. Ketiga senyawa berbahaya itu antara lain adalah etilen glikol (EG), dietilen glikol (DEG), dan etilen glikol butil ether (EGBE).

Temuan sejumlah zat berbahaya tersebut memang berasal dari jenis obat sirop yang dikonsumsi oleh pasien balita penderita gagal ginjal akut.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Hakim Baihaqi
Editor : Ajijah
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper