Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Pelajar di Purwakarta Distribusikan 17,5 Ton Beras Bagi Warga Prasejahtera

Dinas Pendidikan Kabupaten Purwakarta mengumpulkan beras sebanyak 17,5 ton yang merupakan sumbangan dari para guru, pegawai serta siswa.
Proses pengumpulan beras kaheman oleh pelajar asal SMPN Sukasari, Kabupaten Purwakarta. /Istimewa
Proses pengumpulan beras kaheman oleh pelajar asal SMPN Sukasari, Kabupaten Purwakarta. /Istimewa

Bisnis.com, PURWAKARTA - Dinas Pendidikan Kabupaten Purwakarta mengumpulkan beras sebanyak 17,5 ton yang merupakan sumbangan dari para guru, pegawai serta siswa.

Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Purwakarta Purwanto mengatakan sejak 2015 yang lalu di lingkungan Dinas Pendidikan ada program beas kaheman (beras kasih sayang). Beras tersebut diberikan kepada pelajar yang tak mampu serta warga tidak sejahtera di lingkungan masing-masing sekolah.

"Pada hari ini beras yang terkumpul secara serentak di 17 kecamatan sebanyak 17,5 ton. Ini merupakan beras kasih sayang dari kami buat warga yang membutuhkan," ujar Purwanto, Kamis (29/4/2021).

Dengan program ini, pihaknya ingin menanamkan rasa kepedulian pelajar sejak dini. Setiap hari Kamis para pelajar yang mampu, wajib membawa beras minimal satu gelas untuk dikumpulkan di sekolah.

Setelah terkumpul seluruhnya, lalu dihitung. Kemudian, beras itu dikemas lagi dalam kemasan variasi mulai dari tiga liter, untuk dibagikan ke warga sekitar sekolah yang kurang mampu.

"Pada saat ini, pemberian beras keheman ini bertepatan dengan momentum puasa. Semoga menjadi ladang pahala bagi pelajar dan para guru yang memberi bantuan ini," ujarnya.

Bupati Purwakarta Anne Ratna Mustika mengapresiasi adanya program yang sudah menjadi tradisi di lingkungan Dinas Pendidikan. Ke depan, program ini bisa diadopsi oleh OPD-OPD lainnya.

"Alhamdulillah, tradisi beras kaheman ini masih tetap berjalan di lingkungan Dinas Pendidikan. Ini, merupakan program yang sangat positif," ujarnya.(K60)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Penulis : Asep Mulyana
Editor : Ajijah

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper