Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Purwakarta Butuh Aturan Soal Jam Operasional Truk Bertonase Besar

Anne menegaskan pihaknya tidak melarang operasional truk-truk besar itu, melainkan ada pengaturan soal operasionalnya, terutama di jam-jam tertentu.
Ilustrasi/Bisnis
Ilustrasi/Bisnis

Bisnis.com, PURWAKARTA – Warga Purwakarta mengeluhkan kemacetan di jalur arteri Bandung-Purwakarta via Padalarang akibat rusaknya badan jalan.

Bupati Purwakarta Anne Ratna Mustika menuturkan pihaknya telah melakukan rapat koordinasi dengan beberapa pihak terkait guna membahas solusi atas kemacetan tersebut. Kemacetan ini, menurutnya, imbas dari adanya perbaikan jalan di sekitar Sulukuning, Desa Cisalada, Kecamatan Jatiluhur.

“Untuk perbaikan jalan sedang berlangsung. Yang kita bahas saat ini lebih ke penanganan dampaknya, yakni kemacetan. Alhamdulillah dari hasil rakor hari ini kami dapatkan keputusan untuk mengeluarkan kebijakan,” ujar Anne usai rapat kerja bersama unsur kepolisian dan Dishub Provinsi Jawa Barat, di kantornya, Rabu (24/2/2021).

Manurut Anne, yang dibutuhkannya saat ini adalah aturan mengenai jam operasional truk besar. Karena, sejauh ini terpantau jika jalur tersebut kerap digunakan sebagai jalur alternatif angkutan barang dan hasil alam. Tak heran, banyak truk-truk yang bertonase besar melintas di jalur nasional itu.

Dengan begitu, secara tidak langsung keberadaan truk-truk angkutan barang bertonase besar yang mellntas di jalur tersebut sedikit mengganggu mobilitas warga. Sebut saja misalnya, bisa menjadi penyumbang kecelakaan dan kemacetan.

“Jadi, ke depan jam operasionalnya dibatasi. Misalnya, truk besar ini tak diperbolehkan melintas di jalur tersebut di jam-jam padat kendaraan, yakni mulai pukul 06.00 sampai 09.00 WIB dan pukul 15.00 sampai 20.00 WIB,” jelas dia.

Anne menegaskan pihaknya tidak melarang operasional truk-truk besar itu, melainkan ada pengaturan soal operasionalnya, terutama di jam-jam tertentu.

Kepala Dishub Purwakarta Iwan Soeroso menambahkan pihaknya telah menyiagakan petugasnya di lokasi bersama petugas Satlantas Polres Purwakarta untuk mengurai kemacetan di wilayah Sulukuning.

“Kami akan bagi tugas dan bekerjasama dengan kepolisian untuk menangani kemacetan seoptimal mungkin. Semoga dengan aturan ini kami bisa membuat tindakan jika ada pelanggaran di lapangan," ucapnya.

Senada dengan Iwan, Kasatlantas Polres Purwakarta AKP Toto Herman menyebut sebenarnya dari jauh hari pihaknya telah meminta kendaraan dengan tonase besar untuk mengurangi kegiatan selama ada perbaikan jalan. Dirinya pun mengaku mendukung atas aturan yang dikeluarkan untuk jam operasional kendaraan tonase besar.

“Kami semua dan warga mendukung percepatan perbaikan. Sebenarnya tak akan terjadi kemacetan jika pengguna jalan kendaraan tonase besar dapat mengikuti aturan, seperti tak beroperasi di jam-jam yang telah ditentukan,” pungkasnya. (K60)


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Asep Mulyana
Editor : Ajijah

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper