Bisnis.com, BANDUNG -- Pemerintah Kota Bandung akan kembali menerapkan penutupan jalan di Kota Bandung. Hal tersebut dilakukan untuk membatasi mobilisasi warga saat level kewaspadaan penyebaran Covid-19 di Kota Bandung berada di zona merah.
Wali Kota Bandung, Oded M Danial mengatakan pihaknya akan mengkaji terlebih dahulu bersama dinas perhubungan dan kepolisian untuk menentukan jalan mana saja yang akan diberlakukan penutupan.
"Sementara ini kita akan tutup jalan Dipatiukur," katanya di Balai Kota Bandung, Kamis (3/12/2020).
Jalan DU, kata dia, selama ini memang sangat rawan terjadinya transmisi Covid-19. Pasalnya mobilisasi warga di kawasan tersebut sangat tinggi.
"Betul (sangat tinggi), jadi kita batasi," jelas dia.
Namun, Oded memastikan tidak akan menutup total toko-toko yang ada di kawasan tersebut.
"Kita hanya batasi saja aksesnya, jadi kegiatan warga bisa dibatasi," jelasnya.
Pemerintah Kota Bandung hari ini mengumumkan kembali memberlakukan Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) proporsional selama 14 hari, sebagai upaya tindak lanjut perubahan level kewaspadaan penyebaran Covid-19 di Kota Bandung dari zona orange menjadi zona merah.(K34)