Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Tips Menutupi Kantung Mata Hitam, Begini Caranya

Pernahkah Anda dijuluki si mata panda gara-gara memiliki kantung hitam di bawah mata?
Ilustrasi/Indoindians.com
Ilustrasi/Indoindians.com

Bisnis.com, JAKARTA - Pernahkah Anda dijuluki si mata panda gara-gara memiliki kantung hitam di bawah mata?

Pola tidur yang buruk adalah salah satu penyebab mata berkantung hitam. Tapi bila gaya hidup memaksa Anda untuk sering begadang, tetap ada cara untuk menyembunyikan si mata panda lewat riasan. 

Make up artist asal Negeri Ginseng, Eunji Kim mengungkapkan satu trik sederhana untuk menyembunyikan kantung mata hitam: highlighter.

“Pakailah pink highlighter di bawah mata untuk menutupi kantung mata hitam,” katanya di Jakarta akhir pekan silam.

Highlighter berfungsi untuk menonjolkan fitur wajah dan membuatnya terlihat lebih cerah dan segar. Wajah juga akan lebih berkilau sehingga kulit terlihat lebih sehat.

Eunji mengatakan sapuan highlighter warna merah muda di bawah mata pun akan membuat wajah terlihat sehat, segar dan cerah.

Selain lewat riasan, Anda juga bisa menyamarkan kantung hitam di bawah mata memanfaatkan minyak zaitun. 
Caranya, pakai kapas yang sudah dibubuhi  minyak zaitun itu untuk memijat bagian pangkal alis ke ujung alis dengan gerakan memutar searah jarum jam dan sebaliknya. Ulang hingga empat sampai delapan kali. 

Selain itu, oleskan minyak zaitun ke area di bawah mata, pijat perlahan kemudian diamkan hingga pagi hari. Lakukanlah kebiasan itu sebelum tidur agar Anda tidak lagi dijuluki si mata panda. 


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Ajijah
Editor : Ajijah
Sumber : Antara
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper