Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Tanda-tanda Kecerdasan Emosional Seseorang Tinggi

Kecerdasan emosional (EQ) dipersepsikan sebagai sesuatu yang memengaruhi seseorang dalam mengontrol pola perilaku, menavigasi kompleksitas sosial, dan membantu seseorang dalam membuat keputusan yang berujung pada hasil yang positif.
Ilustrasi/Justcoachit.com
Ilustrasi/Justcoachit.com

Bisnis.com, BANDUNG--Kecerdasan emosional (EQ) dipersepsikan sebagai sesuatu yang memengaruhi seseorang dalam mengontrol pola perilaku, menavigasi kompleksitas sosial, dan membantu seseorang dalam membuat keputusan yang berujung pada hasil yang positif.

Untuk mengetahui ukuran kecerdasan emosional, seseorang bisa menggunakan jalur tes seperti yang disampaikan dalam buku Emotional Intelligence 2.0. Namun, harganya tidaklah murah.

Berikut tanda-tanda yang menunjukkan bahwa seseorang memiliki EQ cukup tinggi, seperti yang dilansir oleh Entrepreneur.

1. Memiliki kosakata emosional yang kuat
Setiap orang pasti mengalami berbagai macam emosi. Namun, hanya beberapa orang yang dapat mengenali emosi-emosi tersebut. Sebuah penelitian menunjukkan hanya 36% orang yang dapat melakukannya. Hal ini akan berujung pada sebuah masalah karena emosi yang sulit dinamakan atau dikenali seseorang akan mengakibatkan pada pilihan dan tindakan yang irasional.

Orang dengan EQ tinggi yang mengenal betul emosi yang sedang ia rasakan akan dapat menanganinya dengan tepat. Semakin jelas jenis emosi itu akan semakin mudah ditangani, misalnya daripada hanya disebut “buruk” lebih baik “tersakiti”, “frustasi”, atau “cemas”.

2. Penasaran dengan orang-orang
Tidak masalah jika seseorang adalah ekstrover atau introver, tapi mereka yang ber-EQ tinggi akan penasaran terhadap orang-orang di sekitarnya. Hal ini akan berujung pada rasa empati yang tinggi.

3. Meyakini perubahan
Mereka adalah orang-orang yang fleksibel dan adaptif. Mereka tahu betul bahwa ketakutan akan perubahan hanya akan menjadi penghambat kesuksesan. Mereka merencanakan perubahan dan bersiap untuk melaksanakannya.

4. Tahu kelebihan dan kekurangan diri sendiri
Hal ini akan berguna bagi seseorang jika mereka memanfaatkan sebaik mungkin kelebihan dan menjauhkan kekurangan diri sendiri. Orang ber-EQ tinggi akan mengerti hal ini dan memaksimalkan kelebihan serta mengakui kekurangannya sendiri.

5. Dapat menilai karakter
Mereka adalah orang yang begitu aware dengan keadaan sosial sehingga mereka mampu membaca kondisi yang dialami seseorang dan mengerti apa yang harus dilakukan.

6. Sulit untuk disinggung
Orang ber-EQ tinggi begitu percaya diri dan berpikiran terbuka. Mereka tahu kekurangan diri sendiri. Sehingga, mereka mengerti jika seseorang itu menjelekkan dirinya untuk sekedar humor atau keburukan.

7. Tahu caranya mengatakan tidak (untuk diri sendiri dan orang lain)
Mereka tahu kapan harus berkata ya atau tidak. Mereka pun tidak takut akan penolakan. Hal ini merupakan suatu proses self-control yang bisa membawa diri ke arah yang lebih baik.

8. Melupakan kesalahan
Hal ini akan berdampak baik bagi perkembangan seseorang. Mereka dengan EQ tinggi tahu jika tetap bergumul dengan kesalahan lama hanya akan membuat mereka tidak berkembang dan malu-malu untuk melakukan hal lain yang lebih menantang.

9. Tidak mencari kesempurnaan
Orang ber-EQ tinggi mengerti bahwa tidak ada yang sempurna di dunia ini. Mereka tidak mengharapkan ini untuk terjadi dalam hidup mereka. Namun, mereka akan melakukan sesuatu semaksimal mungkin dan akan menghargai setiap hasil yang diraih agar memotivasi hasil yang lebih baik lagi di masa mendatang.

10. Menghindari prasangka buruk
Mereka melakukan hal ini karena mereka tahu perbedaan pikiran yang hanya ada di kepala dan fakta yang ada di dunia nyata. Jika membawa pikiran negatif ke dunia nyata di mana hal itu sebenarnya tidak terjadi, maka hal tersebut hanya akan menghambat mereka dalam melakukan sesuatu. Mereka memisahakan kedua hal ini sebagai sesuatu yang berbeda. Pikiran negatif itu tidak nyata. Jika terus dipikirkan, bisa saja hal itu justru akan terjadi. (m04/Entrepreneur)


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Newswire
Editor : Ajijah
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper

Terpopuler