Bisnis.com, JAKARTA -- Menjelang lengser dari jabatannya, Presiden Susilo Bambang Yudhoyono menitipkan pesan-pesan kepada Kepolisian RI.
Di sela-sela peringatan Hari Ulang Tahun ke 68 Kepolisian RI di Sekolah Tinggi Ilmu Kepolisian di Jakarta, Selasa (1/7), Presiden mengingatkan masa baktinya yang tinggal berumur 3,5 bulan.
Dia menyebutkan setelah itu ia tidak akan menjabat lagi sebagai orang nomor satu di dalam Negeri. Dalam 3,5 bulan mendatang, ujar SBY, akan ada pemimpin baru yang menggantikan tugasnya memimpin Indonesia dalam 5 tahun ke depan.
"Saya akan kembali ke masyarakat luas. Mudah-mudahan, kalau nanti saya mengemudi dan lupa bawa SIM, mudah-mudahan saya tidak harus berurusan dengan saudara-saudara," ujarnya.
SBY mengingatkan bahwa acara buka puasa bersama jajaran Polri sekaligus peringatan HUT ke-68 Bayangkhara kali ini merupakan yang ke-11 sekaligus terakhir dalam kapasitasnya sebagai Presiden RI.
"Ini acara buka puasa bersama yang ke-11 sekaligus terakhir dalam kapasitas saya sebagai presiden. Oleh karena itu saya dan istri mengucapkan terima kasih atas kebersamaan selama ini," ujarnya.