[caption id="attachment_232227" align="alignleft" width="300" caption="web"][/caption] JAKARTA -- 7!! (Seven Oops), band asal Okinawa pengisi lagu tema anime Naruto Shippuden, mengaku tidak kesulitan beradaptasi dengan cuaca Jakarta yang panas. "Cuaca Jakarta sama panasnya seperti di Okinawa, sama-sama lembab. Makanya kami rileks karena merasa seperti di rumah sendiri," katanya usai Press Preview Anime Festival Asia Indonesia 2012 di Jakarta, Jumat (31/08) sore. Mereka mengemukakan bahwa mereka adalah penggemar berat manga Naruto, bahkan sebelum mereka didaulat untuk mengisi lagu tema anime ninja tersebut. Grup band yang terdiri dari Nanae (Vokal), Michiru (Gitar), Keita (Bass) and Maiko (Drum) itu mengaku punya koleksi lengkap manga Naruto. Masing-masing anggota punya jagoan tokoh favorit dari manga Naruto. "Tokoh favorit saya Kakashi Hatake," kata Michiru. "Saya tentu saja suka Naruto karena dia selalu bekerja keras," ujar Nanae sang vokalis. "Saya juga suka Naruto karena dia tidak pernah menyerah. Selain itu, saya juga suka tokoh Sakura karena walaupun perempuan, dia tidak lemah. Dia sama kuatnya dengan lelaki," kata Maiko, perempuan berambut panjang yang merupakan drummer 7!!. Sementara itu, Keita punya jawaban yang berbeda. "Saya suka Shikamaru (Nara). Dia adalah lelaki yang keren dan pintar. Saya ingin jadi seperti itu," kata dia. 7!! akan meramaikan panggung konser Anisong (Anime Song) di Jakarta International Expo, 1-2 September 2012.(Antara/yri)
Personel Band Theme Song "Naruto" Menyenangi Indonesia
[caption id=attachment_232227 align=alignleft width=300 caption=web][/caption]
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel
Topik
Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Bisnis Indonesia Premium.
Artikel Terkait
Berita Lainnya
Berita Terbaru
Terpopuler
# Hot Topic
Rekomendasi Kami
Foto
