reuters JAKARTA: PT Bank Mandiri Tbk menerbitkan produk terbaru berupa kartu kredit Mandiri Feng Shui Card sejalan dengan menyambut tahun baru Imlek Naga Air. Langkah ini diharapkan bisa memperkuat bisnis perseroan di segmen kartu kredit, baik dari sisi transaksi maupun dari sisi nasabah pemegang kartu. Executive Vice President Coordinator Consumer Finance Bank Mandiri Mansyur S Nasution mengutarakan Mandiri Feng Shui Card merupakan produk hasil kerjasama dengan MasterCard Worldwide yang didesain secara khusus sesuai prinsip-prinsip Feng Shui hasil konsultasi dengan Master Feng Shui ternama. “Melalui produk ini, kami ingin memanfaatkan momen Tahun Baru Imlek yang baru saja berlalu untuk mengincar konsumen-konsumen dengan tingkat preferensi tertentu, terutama mereka yang mendasarkan keputusan bisnisnya pada perhitungan Feng Shui,” ujarnya dalam keterangan tertulis, siang ini 5 Februari 2012. Hingga Desember 2011, jumlah pemegang kartu kredit Bank Mandiri mencapai lebih dari 2,3 juta pemegang kartu dengan nilai transaksi (unaudited) mencapai lebih dari Rp15 triliun atau tumbuh lebih dari 20% dibandingkan dengan tahun sebelumnya. Pertumbuhan itu jauh di atas rata-rata pasar yang di kisaran 7%. Sementara itu, laju NPL perseroan pada bisnis ini tetap terjaga di kisaran 2% (unaudited). (faa)
KARTU KREDIT: Bank Mandiri rilis Feng Shui Card
reuters JAKARTA: PT Bank Mandiri Tbk menerbitkan produk terbaru berupa kartu kredit Mandiri Feng Shui Card sejalan dengan menyambut tahun baru Imlek Naga Air. Langkah ini diharapkan bisa memperkuat bisnis perseroan di segmen kartu kredit, baik dari sisi transaksi maupun dari sisi nasabah pemegang kartu.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel
Topik
Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Bisnis Indonesia Premium.
Artikel Terkait
Berita Lainnya
Berita Terbaru
Terpopuler
# Hot Topic
Rekomendasi Kami
Foto
