Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Ulang Tahun ke-51, Ridwan Kamil Minta Didoakan Sehat Oleh Warga Jabar

Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil berulangtahun ke-51 tahun pada Selasa (4/10/2022) ini.
Ridwan Kamil mendapat kejutan kue ulang tahun dari wartawan yang meliput di Gedung Sate./Bisnis-Wisnu Wage
Ridwan Kamil mendapat kejutan kue ulang tahun dari wartawan yang meliput di Gedung Sate./Bisnis-Wisnu Wage

Bisnis.com, BANDUNG - Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil berulangtahun ke-51 tahun pada Selasa (4/10/2022) ini.

Ridwan Kamil sendiri pada hari ini mendapat kejutan kue ulang tahun dari wartawan yang meliput di Gedung Sate. Kejutan diberikan saat ia berjalan menuju mobilnya usai sesi tanya jawab.

"Selamat ulang tahun pak Gub," kata wartawan serentak sambil menyodorkan kue ulang tahun.

Ridwan Kamil sumringah. Ia bahkan sempat mencicipi kue tersebut dengan jari tangannya. "Kuenya kayaknya enak," ujarnya.

Dirinya sendiri berharap mudah-mudahan tetap diberikan kesehatan dan energik. Sehat dan energik menurutnya akan mendorong dirinya menyelesaikan banyak pekerjaan.

"Mudah-mudahan warga Jabar selalu mendoakan saya, sehat walafiat, selamat dunia akhirat, dan membawa Jabar setahun sisa ini jadi lebih baik," katanya.

Saat ditanya apakah berharap diusung sebagai capres atau cawapres di Pilpres 2024, Ridwan Kamil mengatakan akan ada takdirnya.

"Masalah ke depan gimananya itu sudah garis tangan dari Allah. Tidak bisa diukur di hari ini," ujarnya.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Editor : Ajijah
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper