Bisnis.com, PURWAKARTA - Dinas Perhubungan Kabupaten Purwakarta menyiapkan pemetaan untuk penyekatan kendaraan pada libur Lebaran 2021 mendatang.
Rencananya, ada empat lokasi penyekatan seperti yang dilakukan pada lebaran 2020. Akan tetapi, instansi ini masih menunggu petunjuk pelaksanaan dan petunjuk teknis dari pusat.
Kepala Dinas Perhubungan Kabupaten Purwakarta Iwan Soeroso mengatakan pada lebaran tahun lalu ada empat titik penyekatan di wilayah Purwakarta.
Empat titik tersebut yakni Gerbang Tol Cikopo, Gerbang Tol Sadang, Gerbang Tol Ciganea, dan di wilayah perbatasan Purwakarta-Subang, tepatnya di Cibatu.
"Untuk lebaran tahun ini, sepertinya tidak akan jauh dari tahun kemarin. Kita menyiapkan empat titik penyekatan tersebut," ujar Iwan kepada Bisnis.com, Jumat (9/4/2021).
Penyekatan ini, lanjut Iwan, merujuk pada peraturan pemerintah mengenai larangan mudik lebaran 2021.
Larangan ini berkaitan dengan masih berlangsungnya Pandemi Covid-19. Kementerian Perhubungan sudah menyatakan akan melakukan penyekatan di 300 titik.
Dishub Purwakarta, ujar Iwan, sampai saat ini masih menunggu aturan turunannya supaya penyekatan tidak menyalahi aturan.
Kabid Pengawasan dan Keselamatan Dinas Perhubungan Kabupaten Purwakarta Bayu Permadi mengatakan, siap menerjunkan 114 personel.
Mereka akan diturunkan khusus untuk kegiatan penyekatan kendaraan, termasuk petugas yang berjaga di kawasan tertib lalu lintas (KTL).
"Akan tetapi, saat ini kita masih menunggu arahan dari pusat. Termasuk, koordinasi dengan Korlantas Polri untuk teknis di lapangan," ujar Bayu.
Bayu menyebutkan pada lebaran tahun kemarin ribuan kendaraan terjaring operasi petugas dan mereka disuruh balik kanan.
Mereka yang sudah masuk ke Purwakarta harus putar balik ke wilayah asal masing-masing melalui GT Cikopo, GT Sadang, GT Ciganea dan perbatasan Cibatu.