Bisnis.com, BANDUNG -- Kawasan industri terintegrasi yang saat ini tengah didorong di Kawasan Segitiga Rebana menjadi magnet tersendiri bagi para investor. Kebutuhan lainnya pun mengikuti, mulai dari pusat perbelanjaan, pusat kuliner, penginapan dan penunjang lainnya.
Untuk urusan penginapan, ada baiknya mencoba menginap di Sukawana Travel Hub Guest House yang terletak di Kertajati, Kabupaten Majalengka. Lokasinya sangat strategis, berdekatan dengan Bandar Udara Internasional Jawa Barat (BIJB).
Akses untuk menuju Travell Hub Guest House pun cukup mudah, hanya berjarak beberapa menit saja dari BIJB. Sehingga sangat strategis untuk dijadikan lokasi menginap.
Selain BIJB, penginapan ini juga berdekatan dengan Exit Tol Cipali Kertajati yang berbatasan langsung dengan Aero City Kertajati.
Konsep yang dijual oleh Sukawana Travel Hub Guest House pun cukup menarik, nuansa pedesaan sangat kental terasa. Dengan gaya arsitektur tradisonal, bangunan yang disajikan dilengkapi dengan bambu-bambu di setiap sudutnya.
Penginapan ini juga dilengkapi dengan sepeda untuk pengunjung yang hendak menikmati keindahan sekitar penginapan yang dikelilingi dengan pesawahan sepanjang mata memandang.
Untuk memesan kamar di sana, aksesnya pun cukup mudah. Pasalnya, Sukawana Travel Hub Guest House sudah terdaftar di semua platform yang memasarkan fasilitas perjalanan.
Harganya pun cukup terjangkau, mulai dari Rp120.000 hingga Rp200.000 saja. Anda sudah bisa menginap di kawasan ini.
Fasilitasnya pun cukup lengkap, mulai dari televisi, ac, dan tempat tidur premium yang bisa memanjakan diri untuk beristirahat sebelum melanjutkan aktifitas di Majalengka.
Lalu, tunggu apa lagi? Segera memesan kamar di Sukawana Travel Hub Guest House saat anda berkunjung ke Majalengka bersama keluarga. (K34)