Bisnis.com,BANDUNG—Riuh penggalangan suara untuk calon ketua umum Partai Golkar makin menghangat dengan klaim dukungan suara.
Ketua DPD Partai Golkar Jawa Barat Dedi Mulyadi mengatakan sampai Senin (8/7/2019) malam Airlangga Hartarto sudah mengantungi dukungan dari 468 pemilik suara sah di Golkar. “Ini pemilik suara sah dari DPD 1 dan 2 juga dari Ormas pendiri Partai Golkar,” katanya di DPD Golkar Jabar, Bandung, Selasa (9/7/2019).
Menurutnya dukungan tersebut riil dan legal mengingat dihasilkan lewat rapat pleno di DPD masing-masing, kemudian surat dukungan berstempel yang dipastikan mengikat secara moral administrasi dan organisasi. “Tambahan dukungan datang dari NTT, Maluku Utara, Yogyakarta, Sumatera Barat dan Banten,” katanya.
Dedi yang menjadi poros penggalang dukungan untuk Airlangga mengatakan jumlah dukungan tersebut akan terus mengalir bagi Airlangga. Menurutnya dengan 468 suara saja, Ketua Umum Partai Golkar tersebut sudah meraih dukungan mayoritas.
“Kalau dukungan sudah 468 artinya sudah lebih dari 80%% pemilik suara sah menyampaikan dukungan dari sekitar 500 pemilik suara sah dan itu terus mengalir,” ujarnya.
Saat ditanya bahwa pihak Bambang Soesatyo juga mengklaim angka yang sama, Dedi menilai klaim itu tanpa disertai bukti yang jelas.
“Yang mengklaim 400 itu tolong jelasin dari DPD mana saja berdasarkan pleno atau bukan? Orang yang memberi dukungan di struktur partai atau bukan? Kami suratnya ada, foto peristiwa ada, buktikan klaimnya,” tuturnya.