Bisnis.com, BANDUNG - Badan Koordinasi Penanaman Modal mencatat China sebagai negara terbesar ketiga yang menanamkan modal di sektor manufaktur.
China berperan sebesar 12% dari keseluruhan realisasi investasi manufaktur pada 2016 senilai US$16,7 miliar. Realisasi investasi China di sektor manufaktur pada kuartal pertama 2017 mencapai US$484 juta.
Sementara negara yang paling besar berinvestasi di posisi pertama yaitu Singapura (31%), dan Jepang di posisi dua (25%).Selengkapnya lihat tabel grafis.