Bisnis.com, BANDUNG - PT Pupuk Indonesia (Persero) tengah mengembangkan budidaya bawang putih di Sembalun Lombok Timur, Nusa Tenggara Barat.
Kepala Corporate Communication PT Pupuk Indonesia (Persero), Wijaya Laksana pihaknya telah menyalurkan bantuan pupuk dan bibit bawang putih kepada petani bawang.
"Kami juga akan melakukan pendampingan dan pengawalan teknologi kepada petani dalam melakukan budidaya untuk meningkatkan produktivitas pertanian bawang putih," kata Wijaya, dalam rilis yang diterima Bisnis, Kamis (25/5/2017).
Sampai dengan awal Mei 2017, bibit bawang putih telah ditanam di lahan petani Desa Sembalun Bumbung, saat ini umur tanaman sekitar satu setengah bulan dan sedang dalam masa pertumbuhan.
Program budidaya bawang putih ini merupakan salah satu realisasi dari pelaksanaan Program Corporate Social Responsibility (CSR) Pupuk Indonesia melalui Pupuk Kaltim. Adapun bantuan yang disalurkan adalah bantuan pupuk dan benih bawang putih senilai Rp150 juta, pengembangan demplot Rp220 juta serta bantuan pembangunan sarana ibadah.