Bisnis.com, BANDUNG - Mengawali tahun ini, perbankan di Tanah Air mencatatkan pertumbuhan laba yang positif. Beberapa bank yang sempat merugi pada tahun lalu, mulai mendulang untung bersih.
Menurut data Statistik Perbankan Indonesia (SPI) terbaru, bank umum mencatatkan pertumbuhan laba bersih per Januari 2016 sebesar 8,3% menjadi Rp10,54 triliun jika dibandingkan dengan periode yang sama tahun sebelumnya Rp9,73 triliun.
Tren positif itu lebih baik ketimbang pertumbuhan laba bersih perbankan pada Januari 2016 yang susut sebesar 4,9%.
Pada periode satu bulan pertama tahun ini, kelompok bank umum kegiatan usaha atau BUKU 3 mencatatkan kenaikan laba bersih paling tinggi sebesar 44,96% menjadi Rp3,05 triliun dibandingkan dengan periode sama pada tahun lalu yang senilai Rp2,1 triliun.
Walaupun begitu, kelompok bank BUKU 1 dan 2 masih mencatatkan penurunan laba bersih masing-masing sebesar 18,61% dan 23,44% menjadi Rp153 miliar dan Rp1,07 triliun.