Badan Pusat Statistik menyatakan Provinsi Jawa Barat pada Maret 2016 mengalami inflasi 0,20%
Tiga kelompok komoditas yang mempengaruhi inflasi di Jabar antara lain bahan makanan 0,83%, makanan jadi 0,38%, dan kelompok sandang 0,32%.
Empat kelompok di Jabar mengalami deflasi antara lain kesehatan 0,13%, perumahan 0,12%, transportasi 0,12%, dan pendidikan 0,9%.
Dari tujuh kota pantauan inflasi, enam di antaranya mengalami inflasi dan satu deflasi.
Enam kota yang mengalami inflasi antara lain Kota Depok 0,35%, Kota Bogor 0,20%, Kota Bandung 0,20%, Kota Bekasi 0,15%, Kota Tasik 0,13%, dan Kota Cirebon sebesar 0,05%.
Sementara Kota Sukabumi mengalami deflasi sebesar 0,16%.