(dailymail.co.uk) JAKARTA - Pengusaha asal Austria berencana membuka rumah pelacuran terbesar di Eropa, komplit dengan 150 pekerja seks, dan akan beroperasi 2014. Proyek bernilai 12 juta poundsterling atau setara Rp347 miliar tersebut dikenal dengan pembangunan FunMotel, yang berlokasi di ibu kota Vienna. FunMotel ini nantinya akan memiliki 147 kamar dengan kapasitas tamu 1.000 orang. Kompleks mesum FunMotel akan dikelilingi pagar setinggi 3 meter untuk menjamin privasi para tamu. Kompleks juga menawarkan fasilitas lainnya mulai dari restoran, gym dan fasilitas kecantikan seperti pelayanan seks, termasuk di dalamnya 'swinger parties, gang bangs dan bintang porno'. Sang pengembang yang berbasis di Vienna, 8Quadrant, menyebutkan jumlah pekerja seks maupun tarif yang ditawarkan betul-betul menjadi jaminan kepuasan bagi tamu pria. Peter Laskaris, pengusaha di belakang proyek FunMotel, mengatakan bisnisnya itu nanti memberikan pelayanan layaknya hotel bintang empat, yang akan mengangkat industri seks 'grosiran' ke tingkat 'supermarket'. "Kami sangat berhati-hati menyebarkan informasi tentang lokasinya untuk menghindari masalah sebelum melangkah ke langkah yang lebih resmi," katanya kepada surat kabar Austria Der Standard, seperti dikutip Daily Mail. Namun, dia memastikan bahwa lokasi FunMotel miliknya itu tidak akan mengganggu pihak lain. Ada yang menyebutkan, FunMotel nantinya akan berlokasi di Lower Austria, sekitaran ibu kota. Regulasi terbaru di Vienna dengan tegas menyebutkan bahwa untuk menjalankan bisnis rumah pelacuran membutuhkan lisensi resmi. Di Austria sendiri, bisnis prostitusi adalah legal dan diatur. (dailymail/ajz)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel
Topik
Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Bisnis Indonesia Premium.
Artikel Terkait
Berita Lainnya
Berita Terbaru
Terpopuler
# Hot Topic
Rekomendasi Kami
Foto
