Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Alun-alun Kejaksan kini Punya Sentra UMKM, Menjual 200 Produk Lebih

Wali Kota Cirebon Nashrudin Azis mengatakan adanya sentra UMKM melengkapi destinasi Alun-alun Kejaksan. Selain bisa melakukan wisata religi di Masjid At-Taqwa, pengunjung bisa berbelanja di sentra ini.
Wali Kota Cirebon Nashrudin Azis saat mengunjungi sentra UMKM di Alun-alun Kejaksan/Bisnis-Hakim Baihaqi
Wali Kota Cirebon Nashrudin Azis saat mengunjungi sentra UMKM di Alun-alun Kejaksan/Bisnis-Hakim Baihaqi

Bisnis.com, CIREBON - Sentra usaha mikro kecil menengah (UMKM) kini sudah tersedia di Alun-alun Kejaksan, Kota Cirebon. Hal tersebut sesuai arahan dari Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil saat peresmian landmark baru beberapa waktu lalu.

Wali Kota Cirebon Nashrudin Azis mengatakan adanya sentra UMKM melengkapi destinasi Alun-alun Kejaksan. Selain bisa melakukan wisata religi di Masjid At-Taqwa, pengunjung bisa berbelanja di sentra ini.

Di dalam sentra tersebut, menjual beragam olahan makanan dan kerajinan tangan khas Cirebon yang bisa didapatkan oleh pengunjung.

"Pengunjung bisa merasakan makanan dari pedagang kuliner yang ada di sentra kuliner," kata Azis di Kota Cirebon, Rabu (9/6/2021).

Untuk meningkatkan kunjungan wisatawan, dalam waktu dekat pemerintah daerah bakal bekerjasama dengan agen travel, Perhimpunan Hotel dan Restoran Indonesia (PHRI), dan stakeholder untuk menjadikan alun-alun sebagai tujuan wisata.

Azis mengatakan, Alun-alun Kejaksan harus menjadi magnet bagi wisatawan yang berkunjung ke Kota Cirebon. Nantinya, pengembangan ekonomi kreatif bakal berjalan.

"Di alun-alun juga ada pertunjukan kesenian, sehingga bisa menarik orang dan wisatawan dan menjadi salah satu pilihan utama," katanya.

Kepala Dinas Perdagangan Koperasi Usaha Kecil Menengah (DPKUKM) Kota Cirebon Maharani Dewi mengatakan di dalam sentra tersebut ada 200 produk dari 70 pelaku UMKM.

Pelaku UMKM yang kini menempati sentra tersebut merupakan warga Kota Cirebon dan memiliki surat keterangan usaha atau nomor induk berusaha.

"Masih dipersilahkan warga untuk berjualan di sini. Namun harus memenuhi syararat. Kedepannya, sentra UMKM di Alun-alun Kejaksan juga akan menjual produk yang dihasilkan oleh teman-teman disabilitas di Kota Cirebon," kata Maharani.

Maharani mengatakan, pihaknya pun akan melakukan pembinaan kepada pedagang kuliner, bekerjasama dengan chef atau ahli di bidang makanan. Hal itu untuk menyesuaikan rasa standar makanan.

"Wisata kuliner bisa dilakukan di satu titik yaitu Alun-alun Kejaksan," katanya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Penulis : Hakim Baihaqi
Editor : Ajijah

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper