Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Ridwan Kamil Dukung Anindya Bakrie Maju Jadi Ketua Umum Kadin

Anindya Bakrie menggelar pertemuan khusus dengan Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil di Gedung Pakuan, Bandung, Selasa (9/3/2021).
Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil menerima kunjungan Anindya Bakrie di Gedung Pakuan, Selasa (9/3/2021) /Bisnis-Wisnu Wage
Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil menerima kunjungan Anindya Bakrie di Gedung Pakuan, Selasa (9/3/2021) /Bisnis-Wisnu Wage

Bisnis.com, BANDUNG — Anindya Bakrie menggelar pertemuan khusus dengan Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil di Gedung Pakuan, Bandung, Selasa (9/3/2021).

Wakil Ketua Bidang Organisasi, Keanggotan dan Pemberdayaan Daerah Kadin Indonesia tersebut didampingi sejumlah pengurus Pusat Kadin Indonesia dan Ketua Umum Kadin Jabar Cucu Sutara dan sejumlah tokoh Kadin Jabar.

Pertemuan di beranda belakang tersebut kemudian diakhiri dengan dukungan tuan rumah pada putra pertama Aburizal Bakrie tersebut.

“Alhamdulillah saya kedatangan Anindya Bakrie kawan dari Kadin Pusat dan Kadin Jawa Barat. Secara khusus saya menitipkan visi misi Jawa Barat pada Kadin sebagai motor perekonomian Nasional dan daerah,” kata Ridwan Kamil.

Menurutnya secara pribadi dirinya mendukung rencana Anindya Bakrie maju sebagai calon Ketua Umum Kadin Indonesia menggantikan Rosan P Roeslani yang sudah ditunjuk sebagai Duta Besar Indonesia untuk Amerika Serikat.

“Secara pribadi saya mendukung, mendoakan Mas Anin. Insyaallah akan ada Munas Kadin dan akan ada sebuah kepengurusan baru yang akan dihadirkan, saya doakan lancar,” ujarnya.

Menurutnya dukungan pada Anindya diberikan mengingat dirinya sudah mengenal betul sosok yang bersangkutan. “Beliau sahabat, saya tahu betul dan mudah-mudahan dilancarkan dan Allah permudah urusan dan dikabulkan niat maksudnya. Secara pribadi saya mendukung,” pungkasnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Editor : Ajijah
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper