Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Usai Bertemu, Ridwan Kamil Bilang Ada Kesamaan dengan Ganjar

Pertemuan Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil dan Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo di Puri Gedeh, Kota Semarang apakah membicarakan kontestasi Pemilihan Presiden 2024?
Ridwan Kamil bersama istri saat bertemu Ganjar Pranowo dan istri/Istimewa
Ridwan Kamil bersama istri saat bertemu Ganjar Pranowo dan istri/Istimewa

Bisnis.com,BANDUNG - Pertemuan Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil dan Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo di Puri Gedeh, Kota Semarang apakah membicarakan kontestasi Pemilihan Presiden 2024?

Ridwan Kamil mengatakan pertemuan dirinya bersama Ganjar jauh dari urusan pembicaraan politik. Meski pada hari yang sama pertemuan, keduanya muncul dalam sisi lembaga survei Indikator. “Pembicaraanya 100 persen kepramukaan dan Covid-19,” katanya di Gedung Sate, Bandung, Senin (26/10/2020).

Menurutnya jika Atalia Ridwan Kamil bukan sebagai Ketua Kwarda Jawa Barat, maka dirinya belum tentu mengiringi kepergian ke Semarang. Posisi istri Ganjar yang juga Ketua Kwarda Jateng membuat pertemuan kedua tokoh tidak terelakan.

“Survei mah setiap dua bulan berganti, ada naik ada turun itu biasa. Kemarin betul lebih karena kalau istri dilepas sendiri, kan bahaya. Jadi saya menemani, memastikan pembicaraan terkait kepramukaan berjalan baik. Tidak ada sedikitpun pembicaraan mengenai politik,” tegasnya.

Menurutnya Jawa Barat dan Jawa Tengah memiliki kesamaan geografis. Dalam penanganan Covid-19 pihaknya bersama Ganjar membahas terkait antisipasi libur panjang pekan ini. “Beliau berpesan membantu menyisir pemudik asal Jateng di Jabar,” katanya.

Permintaan ini menurutnya sudah pas dengan rencana pihaknya bersama Kapolda Jabar untuk menggelar tes Covid-19 secara acak di ruas tol. ”Rutenya melintasi ke Jateng, kami melakukan antisipasi, diluar itu tidak ada yang mengemuka. Kami bersilaturahmi, Gubernur Jateng sudah dua kali ke Jawa Barat,” pungkasnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Editor : Ajijah

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper