Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Positif Covid-19 di Jabar Capai 1.009 Kasus, PSBB Provinsi Harus Digelar

Kasus positif Covid-19 di Jawa Barat hingga Kamis (29/4/2020) sudah mencapai 1.009 orang. Angka ini merupakan penambahan sekitar 2 persen dari penderita positif sebelumnya.
PSBB di Bandung Raya/Bisnis
PSBB di Bandung Raya/Bisnis

Bisnis.com, BANDUNG — Kasus positif Covid-19 di Jawa Barat hingga Kamis (29/4/2020) sudah mencapai 1.009 orang. Angka ini merupakan penambahan sekitar 2 persen dari penderita positif sebelumnya.

Juru Bicara Gugus Tugas Covid-19 Jawa Barat Daud Ahmad mengatakan dengan angka yang sudah tinggi ini, maka rencana penerapan pembatasan sosial berskala besar (PSBB) provinsi di 17 kabupaten/kota di Jawa Barat bisa menjadi upaya mengurangi kasus positif.

“Ini sebuah kiat dan usaha dari Pak Gubernur dan Gugus TUgas penanggulangan Covid-19 di Jawa Barat bisa dipercepat,” katanya dalam keterangan pers di Youtube Humas Jabar.

Saat ini rencana PSBB tingkat provinsi tersebut diajukan bisa mempercepat untuk kabupaten/kota menerapkan PSBB. Daud menilai secara umum Bupati/Wali Kota di 17 daerah sudah menyetujui penerapan PSBB provinsi tersebut.

“Karena ada daerah yang kasus positifnya, imported [berasal dari luar daerah],” ujarnya.

Setelah PSBB bisa diterapkan akan dibarengi pula rencana melakukan rapid test. Daud memastikan rapid test massal ini bisa memetakan daerah mana yang akan mendapat perlakuan seperti isolasi lebih ketat. “Sehingga penularan daripada Covid-19 bisa dihambat,” ujarnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Editor : Ajijah
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper