Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Kuota Rapid Test COVID-19 untuk Warga Bandung 2.000

Wali Kota Bandung Oded M Danial mengatakan Kota Bandung akan mendapatkan kuota 2.000 set alat tes COVID-19. Rencananya di Kota Bandung akan dilaksanakan pada Rabu (25/3/2020) mendatang.
Ilustrasi/Bloomberg
Ilustrasi/Bloomberg

Bisnis.com, BANDUNG -- Wali Kota Bandung Oded M Danial mengatakan Kota Bandung akan mendapatkan kuota 2.000 set alat tes COVID-19. Rencananya di Kota Bandung akan dilaksanakan pada Rabu (25/3/2020) mendatang.

Hal tersebut disampaikan Oded usai dirinya diberikan informasi dari Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil. Hari ini Oded mengaku akan menghadiri agenda bersama Gubernur untuk membicarakan teknis pemeriksaan corona tersebut.

"Kita berdasarkan informasi Gubernur (Jawa Barat) menelpon saya, untuk Kota Bandung ini kita akan mendapatkan giliran hari Rabu, dengan kuota sekitar 2.000 sekarang saya rapat koordinasi, perkembangan teknisnya seperti apa kita tunggu," kata Oded, Senin (23/3/2020).

Menurut Oded, rapid test akan di diprioritaskan untuk petugas kesehatan yang menangani kasus corona di Kota Bandung. Selain itu, petugas yang bersentuhan dengan masyarakat dalam urusan corona juga akan diprioritaskan untuk menjalani test.

"Saya akan dahulukan pertama untuk para petugas yang langsung di lapangan, seperti petugas kesehatan, yang kedua kepada petugas yang langsung bersentuhan dengan masyarakat," kata dia. (k34)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Penulis : Dea Andriyawan
Editor : Ajijah

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper