Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

BUMD Milik Pemprov Jabar Tak Merugi Cuma Belum Mampu Setor Dividen

Kinerja BUMD milik Pemprov Jawa Barat dinilai mulai membaik meski masih ada yang kesulitan menyetor dividen pada pemegang saham.
Ilustrasi/Antara
Ilustrasi/Antara

Bisnis.com,BANDUNG--Kinerja BUMD milik Pemprov Jawa Barat dinilai mulai membaik meski masih ada yang kesulitan menyetor dividen pada pemegang saham.

Kepala Biro Sarana Perekonomian, Investasi, dan BUMD Setda Jabar Noneng Komara Nengsih mengatakan dari sekian banyak BUMD ada yang keuntungannya langsung digunakan untuk biaya operasional dan pengembangan usaha. 

"Sehingga mereka tidak bisa menyetor dalam bentuk dividen ke kas daerah," katanya di Bandung, Kamis (11/7/2019).

Dia mengakui dari perencanaan bisnis setiap BUMD semua perusahaan itu akan memberikan PAD dengan jumlah signifikan dalam beberapa tahun lagi. Namun, kini Pemprov Jabar ingin segera membuat penyesuaian sehingga semua BUMD ini bekerja maksimal dan memberikan penghasilan secepatnya kepada kas daerah.

"Kami melakukan restrukturisasi untuk efisiensi dan meningkatkan profesionalitas. Untuk mengisi jajaran direksi, dimungkinkan dilakukan open bidding atau seleksi terbuka. Nanti akan kami umumkan mana yang masih kosong, syaratnya apa, supaya lebih profesional," katanya. 

Dalam catatan Bisnis, 2013 lalu Pemprov Jabar pernah menutup PDAP BUMD yang bergerak dalam usaha perkebunan dan tambang. Namun proses penutupan sampai saat ini masih berlarut-larut terutama urusan aset yang tercecer.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Editor : Ajijah

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper