Bisnis.com, BANDUNG - Jelang Hari Raya Iduladha 1439 Hijriah, stok daging sapi di sejumlah pasar tradisional di Kota Bandung menipis. Bahkan harga daging sapi di Pasar Kosambi meningkat hingga Rp115.000 - Rp120.000 per kilogram dari harga biasa yakni Rp110.000 per kilogram.
"Dari pemasok daging sapi sudah mahal, terus ini juga di jual gajauh harganya sama yang lain, masih Rp115 ribu perkilo," kata Ahmad, salah seorang pedagang daging sapi, di Pasar Kosambi, Kota Bandung, Selasa (14/8/2018).
Menurut Ahmad, kenaikan harga ini sudah diprediksi oleh dia. Pasalnya sudah sepekan ini pemasok daging sapi sudah mulai mengurangi kuota daging sapinya.
Ia pun mengkhawatirkan jika hal ini terus terjadi, harga daging sapi akan terus meningkat sebelum perayaan Iduladha yang kemungkinan akan jatuh pada 22 Agustus 2018 mendatang.
"Saya takutnya kalo pas H-2 Iduladha udah jarang daging sapinya terus makin mahal," katanya.
Sementara itu, berdasarkan pemantauan Bisnis.com, harga bahan pokok lainnya masih terpantau stabil dalam satu pekan ini atau belum ada kenaikan/penurunan harga yang berarti. (m01/Dea Andriyawan)